Minggu, 17 Maret 2019

Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

Sebelum kita masuk ke daftar lomba blog, ada baiknya kita simak tips menang lomba blog dari  Belalang Cerewet  berikut ini :
1.     Runtut
Pertama, Systematic. Tulisan harus disajikan dengan alur yang sistematis dan runtut agar pembaca nikmat membacanya, terutama juri. Sudah menjadi kebiasaan saya untuk menyusun kerangka karangan atau outline guna menentukan urutan poin-poin yang akan tampil satu per satu. Kerangka akan membantu agar kita tidak menyimpang dari tema yang telah digariskan oleh penyelenggara.

2.   Komplet
Kedua, Intact. Tulisan harus utuh dan lengkap. Di sebuah blog post terpisah saya pernah menceritakan kegemaran memanfaatkan struk atau kertas bekas untuk menulis apa saja. Nah, lintasan ide baik blog post reguler ataupun lomba juga sering saya tuangkan dalam bentuk mind mapping di atas kertas-kertas mungil itu. Pemetaan berguna untuk mendeteksi apa saja yang bisa digali dari suatu tema lomba, termasuk pokok atau detail yang mungkin terlewat oleh kontestan lain. Intact juga mencakup kelengkapan syarat yang ditentukan oleh penyelenggara, seperti menyukai fanpage dan pembubuhan backlink.

3.   Ekstra
More berarti memberikan lebih. Jika penyelenggara menghendaki tulisan, kita tambahkan gambar/foto. Jika panitia menuntut tulisan dan foto/gambar, kita kasih bonus berupa video. Jika panitia mengharuskan kita mengikuti satu akun media sosial mereka, alangkah bagusnya kita juga mengikuti medsos mereka yang lain. Bahkan jika memungkinkan, sisipkan ulasan hand-on experiencemengenai produk atau jasa yang dilombakan meskipun panitia tak mensyaratkan pembelian produk/jasa tersebut.
Kalau diperbolehkan, tak ada salahnya mendaftarkan lebih dari satu artikel untuk lomba yang sama. Selain memperbesar peluang kemenangan, menulis lebih juga menunjukkan antusiasme terhadap lomba dan akan menambah gempita di jagat maya. More juga berarti punya ciri khas yang berbeda dari peserta lain, entah soal gaya bertutur atau informasi spesifik yang menambah nilai.

4.   Tepat dan Personal
Entri lomba juga harus Precise yaitu akurat sesuai tema yang diminta. Peserta harus mempelajari tema (termasuk turunannya) dengan teliti agar tidak salah tafsir yang dapat berujung pada kekalahan. Precisejuga berarti kelihaian memilih angle atau point of view yang akan menjadi fondasi penceritaan.Mungkin terkesan remeh, sudut pandang tulisan atau pilihan elemen untuk dielaborasi sangat menentukan penilaian. Sebut saja kita adalah Robin Hood yang pernah menembakkan anak panah tepat di titik sasaran padahal di titik itu sudah menancap anak panah lain. Saking hebatnya, mata panah Robin berhasil membelah anak panah sebelumnya!
Ibarat mata panah Robin Hood yang berhasil membelah anak panah lawannya!
Saya sering membaca tulisan peserta lomba yang hanya berisi review layanan yang sebenarnya bisa diakses di website penyelenggara. Sekadar mengulang informasi yang monoton. Bahkan ada yang tak jauh beda dengan press release belaka. Saya mengenal seorang bloger langganan juara yang cerdik menentukan angle unik yang dipadukan dengan pengalaman pribadi. Ingat, sebuah tulisan yang berpotensi menjadi pemenang haruslah menonjol, salah satunya dengan personalisasi yaitu menyuntikkan kisah nyata (pribadi atau orang lain) agar relevan dengan tema lomba. Penyelenggara akan mengapresiasi tulisan yang autentik dan bisa mewakili calon pelanggan yang mereka sasar.
Dalam lomba mengulas smartphone, misalnya, juri kemungkinan akan memenangkan tulisan seorang ibu yang membeberkan fitur-fitur canggih ponsel karena mampu menunjang produktivitasnya sehari-hari ketimbang tulisan seorang tech geek yang kering dan terlalu kaku karena sarat istilah teknis. Walau ketepatan bahasa tak boleh diabaikan, namun storytelling tetap yang utama. Penyelenggara mengharapkan tulisan yang populer dan bisa memasuki dunia siapa saja, terutama kelompok-kelompok yang pasarnya besar seperti para emak atau kaum millenial.

5.    Nilai Bermanfaat
Lucrative; apa pun temanya hendaknya dielaborasi sedemikian rupa sebagai kontribusi untuk bisa mendukung isu tertentu yang punya value. Ada impact yang tidak melulu membahas produk/jasa yang dilombakan. Coba telisik nilai-nilai kebaikan secara umum yang bisa diinkorporasikan dengan tema yang ditawarkan. Produk atau jasa apa pun selalu punya sisi untuk dikaitkan dengan pengalaman kemanusiaan atau human interest.

6.   Periksa Agar Perkasa
Akhirnya, agar tulisan enak dibaca dan ide tersampaikan dengan luwes, diperlukan proses EditingBukan hanya memastikan ketiadaan typo atau salah eja, tapi juga memeriksa kata kunci dan backlink, serta keseluruhan ide agar mengikuti alur yang memikat. Dalam tahap penyuntingan, pastikan tulisan disajikan dengan tata bahasa yang rapi untuk menghindari ketaksaan atau makna yang ambigu. Hindari memberi pengantar yang terlalu panjang dan kisah yang berbelit-belit.
Entah dengan bahasa formal atau nonformal, peserta lomba tetap memerhatikan kaidah berbahasa, salah satunya dengan memiringkan bahasa asing atau ungkapan yang belum diserap oleh KBBI. Sudah bukan zamannya bloger abai terhadap ketepatan berbahasa, terutama dalam bahasa Indonesia. Harus mau belajar dan sudi melakukan perbaikan bagaimana menuturkan ide dengan bahasa akurat dan tetap kuat.


Deadline : 24 Maret 2019
Syarat dan Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

1.      Tema Lomba : “VivoBook Pro F570, ASUS AMD NVIDIA dalam Satu Laptop”.
2.    Lomba blog terbaru ASUS VivoBook Pro F570 dilaksanakan mulai dari tanggal 25 Februari – 24 Maret 2019 jam 23.59 WIB.
3.    Pengumuman pemenang lomba blog terbaru ASUS dilakukan pada tanggal 29 Maret 2019 di BloggerBorneo.com dan Instagram @BloggerBorneo.
4.    Peserta adalah blogger berusia minimal 18 tahun yang tinggal di wilayah Indonesia yang terjangkau oleh kurir atau pengiriman JNE;
5.     Peserta wajib mendaftarkan diri melalui Form Pendaftaran Lomba Blog Terbaru ASUS;
6.    Blog yang didaftarkan harus mengandung konten positif dan tidak mengandung unsur pornografi, judi, menyinggung SARA, atau tindakan/muatan lainnya yang melanggar hukum,
7.     Sudut pandang penulisan bebas dan menggunakan gaya bahasa masing-masing blogger;
8.    Tulisan terdiri dari minimal 500 kata dan mengandung informasi mengenai spesifikasi teknis ASUS VivoBook Pro F570;
9.    Artikel wajib mencantumkan minimal 1 gambar ASUS VivoBook Pro F570
10.            Tidak mencantumkan brand notebook lain selain ASUS di dalam postingan artikel;
11.  Menambahkan kalimat “ASUS VivoBook Pro F570 Ryzen 7 juga dijual eksklusif di JD.ID, melalui mobile site di https://m.jd.id/camp/asus-f570zd-r7591t-316210179.html atau desktop site di https://www.jd.id/campaign/asus-f570zd-r7591t-3162.html
12.Untuk mengikuti lomba blog terbaru ASUS, para peserta DIWAJIBKAN memasukkan informasi dengan bahasa tulisan sendiri mengenai 4 (empat) keunggulan VivoBook Pro F570, sebagai berikut:
a.     Amazing Performance
ASUS VivoBook Pro F570 dilengkapi dengan prosesor AMD Ryzen 5 atau Ryzen 7. Prosesor Ryzen adalah prosesor yang menjadi andalan AMD. Digabungkan dengan kartu grafis besutan Nvidia yakni GeForce GTX 1050, menjadikan laptop ASUS VivoBook Pro F570 sebagai laptop pertama dengan prosesor dari AMD dan kartu grafis dari NVIDIA. Dengan penggabungan keduanya tersebut membuat kinerja dari ASUS VivoBook Pro F570 semakin mengagumkan.
b.    Audio Sonic Master ASUS X Series Didukung oleh Prosesor
Laptop ASUS vivoBook Pro F570 memiliki audio yang sangat jernih karena ada teknologi Sonic Master di dalamnya. SonicMaster adalah perpaduan khusus perangkat keras dan perangkat lunak pintar yang dirancang untuk memberi Anda kontrol audio penuh untuk suara yang benar-benar luar biasa untuk film, musik, dan game.
c.     Eye Catching Look
ASUS VivoBook Pro F570 memiliki keunikan dalam chasisnya yaitu ada warna stunning finish with lightning blue edges. Dengan ada nya warna biru mengkilat di bagian logo dan pinggirannya digabungkan dengan brush finish pada seluruh body membuat latop ini eye catching dan tetap elegan.
d.    Fingerprint Sensor
ASUS VivoBook Pro F570 sudah preinstall Windows asli dan seperti laptop ASUS lainnya sudah dilengkapi dengan fingerprint yang sudah di support Windows Hello membuat login cepat dan aman.
13.Penjurian akan dilakukan oleh pihak Blogger Borneo Network dan tim ASUS Indonesia, dengan faktor penilaian sebagai berikut:
·        Ide, Kreativitas dan Kualitas Tulisan.
·        Kesesuaian dengan Tema.
14.Peserta yang telah menuliskan artikel perlu menyebarluaskan artikelnya dengan posting di media Instagram masing-masing dengan hashtag #ASUSAMDNvidia dan mention @bloggerborneo @emmet24son @esterrodjana
15. Bagi para peserta lomba blog terbaru ASUS yang terpilih sebagai salah seorang pemenang akan mendapatkan hadiah sebagai berikut:
·        Juara ke 1: 1 Unit ASUS VivoBook Pro F570 Ryzen 5.
·        Juara ke 2: 1 Unit ASUS X505 Ryzen 3.
·        Juara ke 3: 1 Unit ASUS X441 AMD A4.
·        Juara ke 4 dan 5: Masing-masing 1 Unit ASUS Zenfone 5.
·        Juara Harapan: 5 Unit Dining Voucher @Rp 200.000,-.



Deadline : 25 Maret 2019

Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019


Deadline : 25 Maret 2019
Syarat dan Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

1.      Lomba ini bersifat GRATIS dan merupakan Event Menulis yang diadakan oleh Oceanowledge.
2.    Peserta adalah WNI dengan usia 15- 25 tahun.
3.    Peserta WAJIB follow akun Instagram @oceanowledge dan share poster event ini dan mention 3 teman yang juga memiliki minat di bidang penulisan.
4.    Tema : CARAKU MELESTARIKAN LAUT INDONESIA.
5.     Naskah yang dikirimkan merupakan hasil karya pribadi dan bukan hasil plagiasi.
6.    Setiap peserta hanya boleh mengirimkan 1 naskah terbaiknya.
7.     Naskah (opini) diketik max. 500 kata (format bebas).
8.    Menyertakan biodata singkat (disatukan dalam file yang sama).
9.    Kirim naskah melalui email dengan subject OCEAN_NAMA ke oceanowledge@gmail.com (dalam bentuk lampiran, bukan ditulis di badan email).
10.            Deadline pengiriman 25 MARET 2019 pukul 23.59 WIB. Pengumuman pemenang tanggal 31 MARET 2019.
11.  2 (dua) naskah terbaik akan mendapatkan E-Sertifikat, Hadiah berupa BOTOL MINUM (MY BOTTLE) ATAU STAINLESS STRAW. (Setiap peserta yang ikut, akan mendapat E-Sertifikat).




Deadline : 25 Maret 2019
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

A.  Syarat dan Ketentuan
1.      Mahasiswa Indonesia jenjang s1/s2/s3
2.    Dalam form pendaftaran mengisi Nama, Kategori UG/PG, Universitas, Jurusan, dll
3.    Naskah menggunakan Bahasa Indonesia
4.    Panjang naskah esai minimal 1500 kata dan maksimal 2000 kata dimulai dari judul hingga penutup dan kelebihan kata akan mendapatkan pengurangan nilai.

B.  Peraturan Teknis
1.      Tipe font : Times New Roman
2.    Ukuran font : 12
3.    Jarak spasi : 1,5 lines
4.    Esai yang telah selesai ditulis bisa dikirim melalui email: lombaesai.ppimalaysia@gmail.com

C.  Sistematika Penulisan
1.      Isi naskah esai diuraikan secara runtut, jelas, dan beraturan Naskah esai berisi tiga bagian, yaitu:
a) Pendahuluan
Bagian ini berisi latar belakang masalah dan tujuan penulisan.
b) Isi
Bagian ini berisi pemaparan masalah, tinjauan pustaka, dan gagasan yang ingin dibahas.
c) Penutup
Bagian ini berisi kesimpulan esai dan pendapat.
2.    Esai tidak boleh mengandung unsur SARA dan Provokatif (menjatuhkan salah satu pihak)

Seleksi Karya dan Penjurian
1.      Naskah esai akan dinilai oleh dewan juri lomba yang ditentukan oleh panitia
2.    Penilaian dilakukan berdasarkan :
• Orisinalitas karya
• Realistis
• Gagasan solutif yang diciptakan
• Keterkaitan dengan tema
• Kemanfaatan dan urgensi permasalahan yang diangkat
• Data yang digunakan terpercaya
• Tata bahasa Indonesia yang baik dan benar serta sistematika penulisan sesuai dengan EYD (Ejaan Yang Disempurnakan)
• Bahasa yang digunakan mudah dimengerti
• Kepatuhan dalam menaati peraturan yang ada
3.    Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.


Deadline : 25 Maret 2019
Syarat dan Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

1.      Tema
Berikut adalah tema-tema yang bisa dijadikan rujukan: 
a.     Big Bang dan Asal-Usul Alam Raya
b.    Teori Segala Hal dan Fisika Quantum
c.     Evolusi dan Masa Depan Manusia
d.    Bioteknologi dan Rekayasa Genetika
e.     Big Data, Machine Learning, dan Internet of Things
f.       Robot dan Artificial Intelligence
2.    Lomba dimulai pada 25 Januari 2019 dan berakhir pada 25 Maret 2019.
3.    Pengumuman pemenang paling lambat dua minggu setelah lomba ditutup.
4.    Peserta diwajibkan memiliki akun di Qureta dan mengirim tulisannya lewat link ini(tambahkan #LombaEsaiSains di kolom subjudul).
5.     Sebelum mengirimkan naskah, silakan baca aturan penulisan ini.
6.    Tulisan adalah asli karya sendiri dan belum pernah diterbitkan di media mana pun dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba lain.
7.     Panjang tulisan berkisar antara 700 hingga 2000 kata.
8.    Boleh mengirim lebih dari satu tulisan. Yang akan diseleksi juri hanyalah tulisan terbaik yang dikirimkan.
9.    Judul tulisan tidak boleh sama dengan tema atau topik lomba.
10.            Naskah yang dikirim lebih awal akan diprioritaskan dalam proses seleksi.
11.  Untuk mengetahui apakah artikel Anda masuk dalam daftar lomba, silahkan cek di sini. 
12.Kriteria Penilaian
·        Kesesuaian dengan tema.
·         Orisinalitas alias tidak menjiplak.
·         Kualitas dan gaya bahasa.
·        Kreativitas atau cara penyajian isi tulisan.
13.Hadiah:
·        Juara I: Rp. 2.000.000 + Sertifikat.
·        Juara II: Rp. 1.000.000 + Sertifikat.
·        Juara III: Rp. 750.000 + Sertifikat.
·        Harapan: Rp. 250.000 (5 orang) + Sertifikat.


Deadline : 27 Maret 2019
Syarat & Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

1.      Tema Essai : “Membangun Kepercayaan Dunia terhadap Difabel”
2.    Sub Tema : Bebas
3.    Waktu Pelaksanaan :
a.     Pendaftaran : 06-27 Maret 2019
b.    Pengumpulan Berkas : 27 Maret- 7 April 2019 (batas akhir pukul 23.59 WIB)
c.     Penjurian atau Seleksi : 08-14 April 2019
d.    Pengumuman Pemenang : 02 Mei 2019
4.    Peserta adalah mahasiswa D3/D4/S1 aktif di perguruan tinggi Indonesia melampirkan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM)
5.     Karya merupakan hasil individu atau perorangan
6.    Setiap peserta hanya diperbolehkan mengirim 1 naskah essai
7.     Karya tidak mengandung unsur SARA dan plagiarism
8.    Karya belum dipublikasikan
9.    Panjang essai 5-7 halaman belum termasuk daftar pustaka
10.            Sumber referensi berupa buku, Jurnal, surat kabar atau sumber yang lain harus dicantumkan dalam daftar pustaka
11.  Ketentuan Penulisan :
a.     Ukuran kertas A4, batas pengetikan (margin) kiri 4 cm, kanan 4 cm, atas 3 cm dan bawah 3 cm
b.    Tipe huruf Times New Roman, font size 12 dan spasi 1,5
12.Mekanisme Pendaftaran
a.     Peserta mendaftarkan diri melalui bit.ly/lombaessaymiladpld
b.    Peserta mengirimkan softfile dalam bentuk word.rtf ke E-mail: miladpusatlayanandifabel@gmail.com dengan subyek [NAMA_DAFTARESSAY_INSTANSI_JUDUL ESSAI], dengan menyertakan scan KTM
c.     Peserta diharapkan mengkonfirmasi setelah mengumpulkan berkas ke nomor WA yang tertera: 085879290242 (Salma)


Deadline : 31 Maret 2019
Syarat & Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019


Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019






Deadline : 31 Maret 2019
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

A.  Tema
“Membidik Misi, Merawat Mimpi, Mempersiapkan Indonesia Emas 2045”

B.  Syarat dan Ketentuan
1.      Peserta adalah mahasiswa/i bidikmisi dari masing-masing perguruan tinggi seluruh Indonesia yang masih menjadi mahasiswa aktif di perguruan tingginya dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) yang berlaku dan diunggah pada saat pendaftaran online dengan format nama file [ktm]_[nama]_[kampus] maksimal 1 MB (format .jpg);
2.    Naskah Kisah Inspiratif merupakan hasil karya perseorangan dan ditulis dalam ejaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar serta belum pernah dipublikasikan (baik media cetak atau elektronik) ataupun diikutsertakan dalam perlombaan lain. Naskah merupakan hasil karya pribadi dan bukan hasil plagiasi;
3.    Peserta hanya diperkenankan mengirim 1 (satu) naskah;
4.    Peserta wajib membuat Surat Pernyataan Orisinalitas dan melampirkannya pada saat pendaftaran online (format terlampir) dengan format nama file [SPO]_[nama]_[univ] ukuran maksimal 1 MB (format pdf.);
5.     Berkas naskah kisah inspiratif dengan format nama file [nama]_[univ]_[judul] ukuran maksimal 1MB (format doc.)
6.    Peserta mengisi formulir pendaftaran online pada http://ugm.id/daftarkistif dan melampirkan berkas naskah, surat pernyataan orisinilitas dan KTM.
7.     Hak cipta melekat pada penulis, tetapi hak terbit menjadi hak panitia.
8.    Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat..

C.  Format Naskah Secara Umum
1.      Halaman Judul
2.    Isi (Naskah kisah inspiratif)
3.    Lampiran (terpisah) Surat Pernyataan Orisinilitas (SPO)
4.    Lampiran (terpisah) (Kartu Tanda Mahasiswa)

D. Sistematika Kepenulisan
1.      Naskah diketik 3-5 halaman tidak termasuk halaman judul.
2.    Naskah diketik di kertas A4, font Times New Roman 12, spasi 1,5. Margin 4 cm kiri, 3 cm kanan, 3 cm bawah, dan 3 cm atas, rata kanan kiri.
3.    Naskah terdiri atas halaman judul dan isi kisah inspiratif.
4.    Apabila jumlah halaman naskah yang ditulis tidak sesuai dengan ketentuan akan mempengaruhi penilaian.
5.     Halaman judul tidak diberi nomor halaman.
6.    Naskah ditulis dengan menggunakan Ejaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
7.     Panitia tidak menerima revisi karya yang telah dikirimkan

E.  Waktu Pelaksanaan
No
Kegiatan
Waktu
1
Pendaftaran Kisah Inspiratif Online
7 Januari – 31 Maret 2019
2
Tahap Seleksi Karya
1 April – 15 April 2019
3
Pengumuman 20 Finalis
16 April 2019
4
Pengumuman Pemenang & Penyerahan Hadiah
23 April 2019

F.   Penghargaan
Hadiah bagi para pemenang adalah sebagai berikut:
a.
Juara I
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan
b.
Juara II
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan
c.
Juara III
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan



Deadline : 31 Maret 2019
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

A.  Tema
“Kaum Muda Indonesia Menghadapi Revolusi Industri 4.0 Guna Meningkatkan Daya Saing Bangsa”

B.  Sub Tema
1.      Optimisme vs pesimisme “Making Indonesia 4.0”.
2.    Revolusi Bisnis pada Era Industri 4.0
3.    “Making Indonesia 4.0”, dilema Job Disruption and Job Creation?
4.    Regulasi Kebijakan Revolusi Industri 4.0

C.  Syarat dan Ketentuan
1.      Peserta adalah mahasiswa/i bidikmisi dari masing-masing perguruan tinggi seluruh Indonesia yang masih menjadi mahasiswa aktif di perguruan tingginya dibuktikan dengan Kartu Tanda Mahasiswa (KTM) yang berlaku dan diunggah sebagai lampiran pada saat pendaftaran online dengan format nama file [ktm]_[nama]_[kampus] maksimal 1 MB (format .jpg);
2.    Naskah esai merupakan hasil karya perseorangan dan ditulis dalam ejaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar serta belum pernah dipublikasikan (baik media cetak atau elektronik) ataupun diikutsertakan dalam perlombaan lain. Naskah esai merupakan hasil karya pribadi dan bukan hasil plagiasi;
3.    Peserta hanya diperkenankan mengirim 1 (satu) naskah esai;
4.    Peserta wajib membuat Surat Pernyataan Orisinalitas (SPO) dan melampirkannya pada saat pendaftaran online (format terlampir) dengan nama file [SPO]_[nama]_[univ] ukuran maksimal 1 MB (format pdf.);
5.     Berkas naskah esai ditulis dengan formatnama file [nama]_[univ]_[judul] ukuran maksimal 1MB (format pdf.)
6.    Peserta mengisi formulir pendaftaran online pada http://ugm.id/daftaressay dengan melampirkan berkas naskah, surat pernyataan orisinilitas dan KTM.
7.     Hak cipta melekat pada penulis, tetapi hak terbit menjadi hak panitia.
8.    Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

D. Format Essay Secara Umum
1.      Halaman Judul
2.    Isi Essay Pendahuluan (latar belakang dan identifikasi topik), Bahasan, isi (pembahasan dan analisis), dan Konklusi (kesimpulan/penutup)
3.    Referensi
4.    Lampiran (terpisah) Surat Pernyataan Orisinalitas (SPO)
5.     Lampiran (terpisah) Kartu Tanda Mahasiswa

E.  Sistematika Kepenulisan
1.      Naskah Essay diketik 3-5 halaman tidak termasuk halaman judul dan referensi.
2.    Naskah diketik di kertas A4, font Times New Roman 12, spasi 1,5. Margin 4 cm kiri, 3 cm kanan, 3 cm bawah, dan 3 cm atas, rata kanan kiri.
3.    Naskah essay terdiri atas Halaman Judul, Pembahasan Essai, Konklusi dan Referensi.
4.    Jumlah halaman naskah essay yang ditulis yang tidak sesuai dengan ketentuan akan mempengaruhi penilaian.
5.     Halaman judul tidak diberi nomor halaman.
6.    Naskah ditulis dengan menggunakan Ejaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar.
7.     Panitia tidak menerima revisi karya yang telah dikirimkan

F.   Waktu Pelaksanaan
No
Kegiatan
Waktu
1
Pendaftaran Essay Online
9 Januari – 31 Maret 2019
2
Tahap Seleksi Karya
1 April – 15 April 2019
3
Pengumuman 20 Finalis
16 April 2019
4
Pengumuman Pemenang & Penyerahan Hadiah
23 April 2019

G.  Penghargaan
Hadiah bagi para pemenang adalah sebagai berikut:
a.
Juara I
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan
b.
Juara II
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan
c.
Juara III
Piagam Penghargaan + Uang Pembinaan

H. Mekanisme dan Seleksi Dewan Juri
Panitia  hanya  akan  memproses  dokumen  peserta  kompetisi  yang  lengkap  sesuai dengan ketentuan diatas dan dikumpulkan sebelum tenggat waktu pengumpulan. Keseluruhan karya tulis yang memenuhi syarat diatas akan masuk dalam penjurian. Penjurian  dilaksanakan  dengan  mengikuti   standar  pada  bagian  indikator penilaian. Pada tahapan ini, tim juri akan memilih 20 (dua puluh) karya tulis terbaik dan akan bukukan. Dari 20 karya ilmiah terbaik tim juri akan memilih 3 pemenang. Pemenang akan diumumkan pada saat pada pembukaan kegiatan SMNPDN 2019. Hasil keputusan juri bersifat final dan tidak dapat diganggu gugat. Karya tulis yang telah dikirimkan menjadi hak milik Panitia.
Indikator Mekanisme Penjurian
1.      Orisinalitas Inovasi : 30%
Karya  tulis  merupakan  naskah  asli,  bukan  saduran/terjemahan,  dan  merupakan  hasil pemikiran  penulis  sendiri  yang  belum  pernah  dipublikasikan  di  media  cetak  dan  media elektronik, yang dinyatakan dengan Surat Pernyataan.
2.    Kejelasan Ide : 40%
Seberapa jelas peserta memaparkan ide dalam karya tulisnya.
3.    Skala Pemanfaatan dan Peluang Aplikasi : 30%
Seberapa besar ide yang disampaikan bermanfaat dan dapat diterapkan.


Deadline : 31 Maret 2019
Syarat dan Ketentuan
Lomba Blog Deadline Minggu Keempat Maret 2019

1.      Tema : 10 Tahun Young On Top Menginspirasi
2.    Periode penulisan Batch 1 ditutup tanggal 31 Maret 2019
3.    Sudah terdaftar sebagai YOTers
4.    Tulisan yang sudah di submit TIDAK dapat diedit dan dihapus
5.     Artikel harus berisi salah satu atau lebih dari value YOT yang menginspirasi kalian
6.    Kategori tulisan: Entrepreneurship, Inspirasi, Karir, Kuliah, Tips Sukses, Trivia
7.     Tulisan tidak mengandung unsur SARA dan politik atau provokasi serta HOAX. Tulisan yang mengandung unsur tersebut akan kami hapus.
8.    Satu user dipersilakan menulis lebih dari satu artikel
9.    YOTers dengan jumlah viewers lebih dari 1000 akan masuk shortlist pemenang
10.            Keputusan pemenang tidak dapat diganggu gugat. Pemenang akan diumumkan pada saat acara YOTNC 2019







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PEDIH

  Ia ceritakan kepada malam Sebuah kisah yang kelam Ketika hati menjadi ulam Mengenang cinta yang suram   Ia ceritakan kepada bint...