Minggu, 06 Desember 2020

Puisi : Bersatu Dalam Perbedaan

 

puisi bersatu dalam perbedaan

Bersatu Dalam Perbedaan

Karya : Salohot Nasution

 

Dimanakah Indonesia?

Indonesia berada pada ragam bahasa

Yang dituturkan di berbagai daerah

Khazanah bahasa nusantara yang kaya

 

Dimanakah Indonesia?

Indonesia berada pada ragam tarian

Yang dipertunjukkan diberbagai daerah

Khazanah tarian nusantara yang kaya

 

Dimanakah Indonesia?

Indonesia berada pada ragam adat istiadat

Yang mewarnai kehidupan di berbagai daerah

Khazanah adat istiadat nusantara yang kaya

 

Dimanakah Indonesia?

Indonesia ada di dalam keragaman

Karena ia lahir dan dibesarkan dalam perbedaan

Ia menyatu dalam segala perbedaan

 

Aceh Timur, 28 Oktober 2019

 

Puisi di atas diikutsertakan dalam Lomba Membuat Puisi Tema Bhinneka Tunggal Ika yang diselenggarakan oleh Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia UNSUR pada tanggal 29 Oktober 2019

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PEDIH

  Ia ceritakan kepada malam Sebuah kisah yang kelam Ketika hati menjadi ulam Mengenang cinta yang suram   Ia ceritakan kepada bint...